Bawaslu Jakarta Pusat Hadiri Rapat Kerja Teknis Pengelolaan Pemberitaan
|
Jakarta – Staf pengelola kehumasan Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kota Jakarta Pusat hadiri kegiatan Rapat Kerja Teknis Pengelolaan Pemberitaan dan Optimalisasi Website Bawaslu yang diselenggarakan oleh Bawaslu RI di Merlynn Park Hotel Jakarta selama tiga hari dimulai dari Selasa s.d Kamis, 3 s.d 5 September 2024.
“Pengelolaan website yang dioptimalisasi dan dikelola dengan baik akan memudahkan penyebaran berita ke masyarakat. Untuk itu Bawaslu RI menyelenggarakan Rakernis ini.” Ujar Agung Bagus Gede Bhayu Indra Atmaja, Kepala Biro Hukum dan Hubungan Masyarakat Bawaslu RI saat menyampaikan sambutan.
Agung juga menyampaikan bahwa pada kegiatan khususnya pada sesi coaching clinic, peserta dapat menyampaikan seluruh kendala teknis yang ditemukan pada website wilayahnya masing-masing. “Kita Pastikan seluruh website di Bawaslu dapat berfungsi dengan baik, diharapkan setelah kegiatan ini tidak ada lagi website Bawaslu yang terkendala.”
Selain itu, kegiatan ini juga bertujuan untuk meningkatkan kapasitas pengelola website dalam memperkuat kemanan dan integrasi data baik antara Bawaslu RI, Bawaslu tingkat Provinsi, hingga Bawaslu tingkat Kabupaten/Kota.
Seraya membuka kegiatan, Ferdinand Eskol Tiar Sirait selaku Deputi Bidang Administrasi Bawaslu RI memberikan arahan, “Pengelola website berdampingan dengan orang yang mengelola dan memproduksi berita. Secara Keseluruhan, media sosial Bawaslu responnya sudah cukup baik, dilihat dari produksi konten-konten yang sudah Bapak Ibu unggah”.
Dalam kegiatan ini para peserta dibekali dengan ilmu yang diberikan oleh para narasumber terkait cara memperluas penyebaran informasi melalui optimasi Search Engine Optimization (SEO) website Bawaslu, cara mengidentifikasi dan menyelesaikan masalah dengan efisien dalam pemeliharaan website Bawaslu tiap daerah, dan pengetahuan terkait model pemberitaan humas lembaga yang menarik.
Sebagai informasi, kegiatan ini dihadiri oleh Staf pengelola kehumasan Bawaslu Provinsi dan Bawaslu Kabupaten/Kota se-Indonesia. (Jr)
Penulis dan Foto: Jr
Editor: Humas Bawaslu Jakarta Pusat