HADAPI SENGKETA PROSES PEMILU, BAWASLU DKI: PERSIAPAN DAN KESIAPAN SANGAT PENTING
|
Jakarta – Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kota Administrasi Jakarta Pusat menyelenggarakan kegiatan Fasilitasi dan Pembinaan Penyelesaian Sengketa di Novotel Jakarta Gajah Mada, 11 Oktober 2022. Kegiatan kali ini bertema Pemetaan Potensi Sengketa Proses pada Tahapan Pendaftaran, Verifikasi dan Penetapan Partai Politik Peserta Pemilihan Umum 2024.
Anggota Bawaslu Provinsi DKI Jakarta, Mahyudin Memberikan Sambiutran Sekaligus Membuka Pada Kegiatan Fasilitasi dan Pembinaan Penyelesaian Sengketa di Novotel Jakarta Gajah Mada, 11 Oktober 2022.
Anggota Bawaslu Provinsi DKI Jakarta, Mahyudin mengatakan tidak henti-hentinya kita (Bawaslu) memperkuat pengetahuan terkait tugas-tugas sebagai pengawas pemilu. Salah satu tugas kita sebagai pengawas pemilu yakni menerima laporan sengketa proses dari peserta pemilu.
“Kesiapan dan persiapan kita sangat penting,” tegas Mahyudin saat membuka kegiatan Fasilitasi dan Pembinaan Penyelesaian Sengketa di Jakarta, Selasa (11/10/2022).
Mahyudin menambahkan kalau ada berita acara atau surat keputusan yang dikeluarkan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan partai politik merasa dirugikan, itu dapat menjadi potensi sengketa dan menjadi tugas kita menyelesaikan sengketa proses pemilu tersebut. Kita perlu melihat dan meneliti syarat formil dan materil dari aduan peserta pemilu. https://simplelearningblog.com/
“Mereviu kembali aturannya jangan sampai kita stagnan. Kita semua harus benar-benar confidence melaksanakan tugas-tugas yang ada,” kata Mahyudin.
Mahyudin terus mendorong semangat terus belajar dan meningkatkan kompetensi sebagai pengawas pemilu. Dia berharap apa yang kita lakukan selama ini menjadi persiapan dan kesiapan Bawaslu menghadapi potensi sengketa proses pemilu tahun 2024 nanti. (aks)
Penulis: Anggah Kasih Siwamba
Foto: DJ
Editor: Humas Bawaslu Jakpus