Cegah Informasi Palsu, Bawaslu Jakpus Libatkan Panwascam Cek Fakta
|
Jakarta, Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kota Jakarta Pusat - Bawaslu Jakarta Pusat menggelar kegiatan pengelolaan kehumasan, peliputan dan dokumentasi bagi seluruh Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) se-Kota Jakarta Pusat. Kegiatan yang dilaksanakan pada Kamis, 2 November 2023 ini bertempat di Kantor Sekretariat Bawaslu Jakarta Pusat.
Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kapasitas Panwascam dalam meningkatkan keahlian dalam melakukan pengecekan kebenaran terkait konten di media sosial melalui kelas cek fakta. Guna tercapainya tujuan tersebut, Bawaslu mengundang Erie Heriyah selaku relawan Masyarakat Anti Fitnah Indonesia (Mafindo) Jakarta sebagai narasumber.
“Saya harap Bapak/Ibu Panwascam dapat mengasa wawasan dan bahkan mendapatkan keterampilan baru usai terlaksananya kegiatan ini” ujar M. Halman Muhdar selaku Koordinator Divisi Pencegahan, Partisipasi Masyarakat dan Hubungan Masyarakat Bawaslu Jakarta Pusat.
Dimulai dengan pemaparan materi oleh Erie Heriyah dalam kelas cek fakta, seluruh Panwascam diajarkan cara untuk menganalisa kebenaran sebuah konten media sosial. Dibagi per-kelompok, kelas dilanjutkan dengan praktek cek fakta konten media sosial.
Antusiasme Panwascam dalam kelas cek fakta ini sangat tinggi, diharapkan para Panwascam dapat membantu menyaring konten hoax di media sosial yang beredar di masyarakat sekitarnya.
Penulis dan Foto: JJ